Penetapan Juara Tingkat Provinsi Olimpiade Bahasa Arab Nasional (OBA) Ke-5 Tahun 2022
Forum MGMP Bahasa Arab Se-Indonesia Mengucapkan :
Selamat dan Sukses Bagi Peserta Olimpiade Bahasa Arab Ke-5 Tahun 2022 yang Lolos ke Tingkat Nasional dan berhak mengikuti Grand Final secara offline pada hari Sabtu, 5 November 2022 di Balai Guru Penggerak Provinsi Banten.
Forum MGMP Bahasa Arab Se-Indonesia telah melaksanakan Olimpiade Bahasa Arab (OBA) ke-5 tingkat provinsi yang merupakan tahap lanjutan bagi siswa/siswi yang lolos di tingkat kabupaten/kota. OBA ke-5 tingkat provinsi ini dilaksanakan hari Sabtu, 3 September 2022 bertempat di masing-masing perwakilan tempat yang ada di 34 Provinsi.
Terlihat peserta beserta pembimbing antusias mengikuti kegiatan tersebut. Alhasil, dari perwakilan peserta yang lolos ke tingkat provinsi tersebut akan diambil juara 1 dan berhak mengikuti Grand Final Olimpiade Bahasa Arab Ke-5 Tahun 2022 tingkat nasional yang akan diadakan pada hari Sabtu, 5 November 2022 mendatang.
Adapun hasil yang ditetapkan panitia pengurus Forum MGMP Bahasa Arab Se-Indonesia admin arsipkan dengan lampiran SK Penetapan Juara Tingkat Provinsi Olimpiade Bahasa Arab Nasional (OBA) Ke-5 Tahun 2022 di bawah ini.
Berikut arsip SK Penetapan Juara Tingkat Provinsi
✅ SK Penetapan Juara OBA ke-5 Tingkat Provinsi
https://bit.ly/Link_Juara_Tingkat_Provinsi
0 komentar:
Post a Comment