Indonesia Website Awards

Monday, January 11, 2021

Penyelenggaraan AKM (UN) & AKSI di Madrasah


MTs Arabic - Asesmen kompetensi siswa atau lebih tepatnya asesmen kompetensi minimum (AKM) merupakan evaluasi kompetensi dasar yang diperlukan oleh murid untuk mampu mengembangkan kapasitas diri baik dari segi literasi atau numerasi.

Asesmen Kompetensi Minimum dan Survei Karakter terdiri dari kemampuan bernalar menggunakan bahasa (literasi), kemampuan bernalar menggunakan matematika (numerasi), dan penguatan pendidikan karakter.

Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah, Kemenag, Ahmad Umar memodifikasi AKM menjadi Asesmen Kompetensi Siswa Indonesia (AKSI).  AKSI menurut beliau, akan digunakan khusus untuk madrasah.

AKSI bakal dijalankan untuk murid kelas 4 Madrasah Ibtidaiyah (MI), kelas 8 Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan di kelas 11 Madrasah Aliyah (MA). Menurut beliau, seluruh instrumen telah diuji selama enam bulan terakhir, dan siap digunakan pada 2021.

Dari AKSI, pihaknya mengaku dapat memetakan masalah, kekurangan dan kelemahan madrasah. Termasuk dapat mengukur literasi membaca, numerik, hingga sains. Sehingga AKSI ini dianggap sebagai Baseline Informasi untuk penentuan kebijakan Peningkatan Pendidikan Madrasah.

AKSI (Asesmen Kompetensi Siswa Indonesia)/AKM/AN dirancang untuk membantu para guru memperoleh informasi yang akurat tentang kompetensi siswa dalam literasi membaca, literasi numerasi, literasi sains dan literasi sosial budaya.

Melalui AKSI/AKM/AN, diharapkan guru lebih memahami apa yang perlu dilakukan untuk meningkatkan kualitas belajar-mengajar, yang pada gilirannya akan meningkatkan hasil belajar murid.

Dengan adanya AKSI, Kemenag akan memiliki basis diagnostik yang kuat, untuk menentukan kebijakan mutu Pendidikan madrasah, memperbaiki mutu pembelajaran, meningkatkan kapasitas guru, serta membangun budaya belajar.

Adapun output yang dapat dihasilkan dari AKSI/AKM/AN ini penulis simpulkan sebagai berikut :
Siswa : 
Memperoleh pengalaman mengerjakan soal-soal berbasis literasi & numerasi.
Menyadari secara kontekstual fenomena, dan kejadiankejadian yang berhubungan erat dengan pengetahuan yang dipelajarinya

Guru : 
Menyadari perlunyakecakapan hidup diberikan kepada murid di kelas.
Menyikapi perubahan proses pembelajaran yang menumbuhkan daya nalar dan karakter
Meningkatkan kemampuan melakukan asesmen

Kepala Madrasah : 
Menyadari perlunya memfasilitasi guru untuk melakukan refleksi dan perbaikan pembelajaran.
Memperbaiki lingkungan belajar yang kondusif dalam menumbuhkan daya nalar dan pembinaan karakter

Kemenag :
Melakukan evaluasi terhadap sistem pendidikan madrasah di mulai dari tingkat Kota/ Kabupaten, Provinsi, dan nasional.
Mengembangkan bank soal yang menjadi cikal bakal divisi khusus dalam mengasesmen madrasah sesuai kebutuhan.
File lengkap tentang informasi Penyelenggaraan AKM (UN) & AKSI di Madrasah dan Implementasi Asesmen Kompetensi Siswa di Madrasah dapat bapak ibu download di bawah ini :

Penyelenggaraan AKM (UN) & AKSI di Madrasah Download
Implementasi Asesmen Kompetensi Siswa di Madrasah Download

Semoga informasinya bermanfaat.

0 komentar:

Post a Comment

Website ini dilindungi oleh :

Followers

Fanspage MTs Arabic

Pengunjung MTs Arabic

Live Pengunjung

Donasi Pengembangan Website

Indonesia Website Awards

Arsip MTs Arabic

Label

AKM AKSI Analisis Alokasi Waktu Analisis SKL-KI-KD MTs Arsip ATP Bahasa Arab MTs Arsip Bimtek Arsip Buku Kerja Guru Arsip ITHLA Arsip Kurikulum Arsip Kurikulum Darurat Arsip Literasi Digital MTs Arsip MGMP Arsip P3K Kemenag Arsip Pelatihan Arsip Piagam MTs Arabic Arsip PPG Arsip Rapot Arsip Soal Arsip Soal Google Form Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 7 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 7 Bab 1 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 7 Bab 2 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 7 Bab 3 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 7 Bab 4 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 7 Bab 5 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 7 Bab 6 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 8 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 8 Bab 1 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 8 Bab 2 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 8 Bab 3 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 8 Bab 4 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 8 Bab 5 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 8 Bab 6 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 9 Arsip Surat Arsip TP Bahasa Arab MTs Arsip Webinar Asesmen Madrasah Bab 1 Bab 2 Bab 3 Bab 4 Bab 5 Bab 6 Bahasa Arab MTs Buku Kerja Guru 1 Buku Kerja Guru 2 Buku Kerja Guru 3 Buku Kerja Guru 4 Buku Pegangan Guru dan Siswa ClassPoint CP Bahasa Arab MTs CPNS Daftar Hadir Daftar Nilai Daya Serap Siswa Download E-Learning Bahasa Arab MTs E-Modul Bahasa Arab Evaluasi Diri Kerja Guru Fase D Hari Guru Nasional Ikrar Guru Indonesia Ilmu Nahwu Ilmu Sharaf Indikator Soal Bahasa Arab MTs Indonesia Website Awards 2021 Info Madrasah IPK Jadwal Mengajar Guru Jurnal Agenda Guru Kegiatan Pembelajaran Bahasa Arab Kelas 7 Kelas 8 Kelas 9 KI-KD Bahasa Arab MTs Kisi-kisi Soal KKM Bahasa Arab MTs KMA 183 Tahun 2019 KMA 347 Tahun 2022 Kode Etik Guru Kumpulan Soal Kurikulum Merdeka Kurikulum Merdeka MTs Literasi MATERI BAB 1 MATERI BAB 2 MATERI BAB 3 MATERI BAB 4 MATERI BAB 5 MATERI BAB 6 Materi Bahasa Arab MTs Media Pembelajaran Modul 1 Modul 2 Modul 3 Modul 4 Modul 5 Modul 6 Modul Ajar Modul Bahasa Arab Modul Bahasa Arab P3K Modul Pedagogik Modul Pedagogik P3K Motivasi Olimpiade Bahasa Arab Pelatihan Dugi Academy Pembiasaan Guru Madrasah Penilaian Akhir Semester Penilaian Akhir Semester Kelas 7 Penilaian Akhir Semester Kelas 8 Penilaian Akhir Semester Kelas 9 Penilaian Akhir Tahun Penilaian Harian Penilaian Tengah Semester Perangkat Pembelajaran Perbaikan Soal PPPK Program Semester Program Tahunan Quizizz Remedial dan Pengayaan RPP 1 Lembar SEMESTER 1 SEMESTER 2 Silabus Bahasa Arab MTs Soal AKM Bahasa Arab Soal Penilaian Tengah Semester Kelas 7 Soal Penilaian Tengah Semester Kelas 8 Soal Penilaian Tengah Semester Kelas 9 Tata Tertib Guru Tindak Lanjut Kerja Guru Tutorial Ujian Madrasah