Indonesia Website Awards

Sunday, August 8, 2021

Tata Tertib Guru

MTs Arabic - Tata tertib guru dibuat dengan tujuan supaya jadi pedoman untuk guru dalam menjalankan tugas, tanggung jawab, serta kewajibannya sebagai pengajar dan pendidik demi tujuan tercapainya pendidikan nasional yang sesuai dengan Pancasila serta UUD 1945. Guru mempunyai tanggung jawab kepada Kepala Madrasah dan empunyai tugas serta kewajiban menjalankan proses belajar mengajar secara aktif, efisien dan efektif.

Didalam tata tertib guru, seorang guru mempunyai tugas untuk menyusun program pembelajaran, menyusun silabus pembelajaran, menjalankan program pembelajaran. Guru juga bertugas untuk melaksanakan evaluasi hasil belajar mengajar dan mempunyai tanggung jawab atas tercapainya target kurikulum. Guru bertugas untuk mengadakan pengembangan di setiap bidang pendidikan yang sudah menjadi tanggung jawabnya.

Tugas lain dari seorang guru adalah membuat analisis tentang hasil ulangan harian yang sudah dijalankan, menyusun dan menjalankan program perbaikan dan pengayaan, meneliti kehadiran siswa sebelum berlangsungnya pembelajaran, membuat dan menyusun lembar kerja untuk semua mata pelajaran yang memerlukannya. Guru bertugas untuk membuat catatan me
ngenai kemajuan hasil belajar tiap siswa.

Di dalam tata tertib guru juga dijelaskan tentang kewajiban seorang guru. Guru harus menyadari bahwa pendidikan merupakan bidang pengabdian kepada Tuhan, Tanah Air, Bangsa serta Negara sehingga seorang guru mempunyai berbagai kewajiban. Kewajiban guru antara lain adalah menjaga kode etik keguruan, mengikuti Upacara Bendera setiap hari Senin serta upacara hari besar nasional yang lain, menghadiri adanya rapat dinas yang dilaksanakan madrasah, membimbing murid seutuhnya.

Seorang guru juga wajib berpenampilan rapi dan sopan, menandatangani daftar hadir, masuk dan keluar kelas sesuai jam pelajaran. Guru wajib untuk turut mengamankan kebijakan Kepala Madrasah, membantu menegakkan disiplin madrasah dan peduli pada kebersihan, ketertiban, serta keindahan lingkungan madrasah.

Diwajibkan bagi seorang guru agar tidak merokok di lingkungan madrasah, menjalin hubungan kekeluargaan antar sesama warga madrasah. Guru harus mempunyai loyalitas dan dedikasi yang tinggi, sedia untuk menjalankan tugas yang diberikan oleh pimpinan madrasah, dan memberi laporan tentang pelaksanaan tugas yang sudah dilaksanakan oleh kepada Kepala Madrasah.

Tata tertib guru sangat penting untuk menunjang kegiatan belajar dan mengajar yang efektif di madrasah. Oleh karena itu, tidak hanya tata tertib siswa, merumuskan tata tertib guru yang adil, mengayomi, dan tegas sangat penting peranannya.

Seorang guru tetaplah manusia yang terkadang melakukan kekhilafan, ini adalah salah satu alasan penting mengapa sebuah aturan khusus guru harus dibuat, dipatuhi, dan dilaksanakan.

Tata tertib guru ini harus dibuat bersama-sama dengan semua komponen madrasah, terutama guru itu sendiri dan komite madrasah, sehingga semua aturan tersebut adil dari semua sisi, tegas tanpa menghakimi, dan tertib selayaknya tut wuri handayani.

Di bawah ini saya share contoh tata tertib guru yang mungkin bisa dijadikan acuan atau referensi dan bisa diubah sesuai dengan kebutuhan serta keadaan masing-masing madrasah. Perhitungan sanksinya pun bisa disesuaikan, bisa menggunakan sistem poin, berdasarkan pertimbangan kepala madrasah, atau melihat dari berat tidaknya pelanggaran yang dilakukan.

  

Semoga bermanfaat.

Salam Admin,

MTs Arabic

0 komentar:

Post a Comment

Website ini dilindungi oleh :

Followers

Fanspage MTs Arabic

Pengunjung MTs Arabic

Live Pengunjung

Donasi Pengembangan Website

Indonesia Website Awards

Arsip MTs Arabic

Label

AKM AKSI Analisis Alokasi Waktu Analisis SKL-KI-KD MTs Arsip ATP Bahasa Arab MTs Arsip Bimtek Arsip Buku Kerja Guru Arsip ITHLA Arsip Kurikulum Arsip Kurikulum Darurat Arsip Literasi Digital MTs Arsip MGMP Arsip P3K Kemenag Arsip Pelatihan Arsip Piagam MTs Arabic Arsip PPG Arsip Rapot Arsip Soal Arsip Soal Google Form Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 7 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 7 Bab 1 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 7 Bab 2 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 7 Bab 3 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 7 Bab 4 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 7 Bab 5 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 7 Bab 6 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 8 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 8 Bab 1 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 8 Bab 2 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 8 Bab 3 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 8 Bab 4 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 8 Bab 5 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 8 Bab 6 Arsip Soal Penilaian Harian Kelas 9 Arsip Surat Arsip TP Bahasa Arab MTs Arsip Webinar Asesmen Madrasah Bab 1 Bab 2 Bab 3 Bab 4 Bab 5 Bab 6 Bahasa Arab MTs Buku Kerja Guru 1 Buku Kerja Guru 2 Buku Kerja Guru 3 Buku Kerja Guru 4 Buku Pegangan Guru dan Siswa ClassPoint CP Bahasa Arab MTs CPNS Daftar Hadir Daftar Nilai Daya Serap Siswa Download E-Learning Bahasa Arab MTs E-Modul Bahasa Arab Evaluasi Diri Kerja Guru Fase D Hari Guru Nasional Ikrar Guru Indonesia Ilmu Nahwu Ilmu Sharaf Indikator Soal Bahasa Arab MTs Indonesia Website Awards 2021 Info Madrasah IPK Jadwal Mengajar Guru Jurnal Agenda Guru Kegiatan Pembelajaran Bahasa Arab Kelas 7 Kelas 8 Kelas 9 KI-KD Bahasa Arab MTs Kisi-kisi Soal KKM Bahasa Arab MTs KMA 183 Tahun 2019 KMA 347 Tahun 2022 Kode Etik Guru Kumpulan Soal Kurikulum Merdeka Kurikulum Merdeka MTs Literasi MATERI BAB 1 MATERI BAB 2 MATERI BAB 3 MATERI BAB 4 MATERI BAB 5 MATERI BAB 6 Materi Bahasa Arab MTs Media Pembelajaran Modul 1 Modul 2 Modul 3 Modul 4 Modul 5 Modul 6 Modul Ajar Modul Bahasa Arab Modul Bahasa Arab P3K Modul Pedagogik Modul Pedagogik P3K Motivasi Olimpiade Bahasa Arab Pelatihan Dugi Academy Pembiasaan Guru Madrasah Penilaian Akhir Semester Penilaian Akhir Semester Kelas 7 Penilaian Akhir Semester Kelas 8 Penilaian Akhir Semester Kelas 9 Penilaian Akhir Tahun Penilaian Harian Penilaian Tengah Semester Perangkat Pembelajaran Perbaikan Soal PPPK Program Semester Program Tahunan Quizizz Remedial dan Pengayaan RPP 1 Lembar SEMESTER 1 SEMESTER 2 Silabus Bahasa Arab MTs Soal AKM Bahasa Arab Soal Penilaian Tengah Semester Kelas 7 Soal Penilaian Tengah Semester Kelas 8 Soal Penilaian Tengah Semester Kelas 9 Tata Tertib Guru Tindak Lanjut Kerja Guru Tutorial Ujian Madrasah